Fungsi Pengulangan While dan Wend

Pengulangan While dan Wend adalah bentuk pengulangan terkendali dengan proses / kejadian akan di ulang selama kondisi yang tekal di buat  masih terpenuhi. 

While dan wend digunakan untuk melakukan perulangan di sebuah Proses,  selama Proses tersebut memenuhi kondisi yang telah di tentukan (Benar), dengan pola / alur, ketika proses tersebut sampai ke fungsi wend,  maka wend akan mengembalikannya ke while, hal itu terjadi secara terus menerus, selama kondisi yang di butuhkan terpenuhi, jika proses tersebut tidak sesuai dengan kondisi yang di butuhkan (Salah), maka fungsi wend akan mengehentikan fungsi while/

Secara umum format penulisan untuk While dan Wnd adalah

While <Kondisi>
<Proses : Hal yang terjadi selama kondisi terpenuhi>
Wend

Pada While dan Wend untuk Variabel kontrol pada jenis looping tidak otomatis bertambah / berkurang, tidak seperti fungsi dari For dan Next yang otomatis bertambah (For i = 1 to 10), sehingga penambahan atau pengurangan nilai dilakukan dengan menggunakan akumulator, seperti ini :

var = var + step

Tapi hal ini tidak menjadi sebuah keharusan, Karena tidak setiap looping membutuhkan akumulator, variabel yang secara otomatis bertambah atau berkurang.

Contohnya :
Kita akan menampilkan sebuah barisan bilangan ganjil, dari 1 sampai 21, dengan menggunakan looping akumulator,
Pertama tambahkan Command Button dan List Box, lalu tambahkan script berikut :

Private Sub Command1_Click()
bilangan = 1 'Baris Pertama yang di tambahkan di list box adalah 1.
While bilangan <= 21 'Kondisi Bilangan adalah lebih kecil sama dengan dari 21
List1.AddItem bilangan 'Penambahan nilai bilangan di List box
bilangan = bilangan + 2 'Setiap nilai baris bilangan akan di tambahkan 2, dari nilai baris sebelumnya
Wend
End Sub


jika sudah coba jalankan, dan klik Command Button.

Jika Kondisi terpenuhi (Benar), dalam arti nilai bilangan ada diantara 1 sampai 21, maka list box akan di tambahkan sebuah baris bilangan, dimana setiap baris berikutnya akan di tambahkan 2 dari baris sebelumya,
Dan jika tidak memenuhi kondisi (Salah), dalam arti nilai bilangan kurang dari 1 dan lebih dari 21, maka wend akan menghentikan fungsi dari while, sehingga data yang di peroleh akan seperti ini :
1, 3, 5, 7,9, 11, 13, 15, 17, 19, 21

Itulah sekilas pembahasan dan contoh program sederhana dari saya mengenai Fungsi While dan Wend, untuk tutorial berikutnya saya akan menulis / membuat program yang berkaitan dengan fungsi while dan wend, agar kalian bisa lebih memahaminya dan mengenal lebih jauh dari fungsi ini.

Sekian dan terima kasih

0 Response to "Fungsi Pengulangan While dan Wend "

Post a Comment