8 Cara Memperbaiki Start Menu / Taskbar Win 10 Tidak Berfungsi

Pada artikel kali ini saya akan membahas mengenai cara memperbaiki Start Menu / Taskbar Win 10 yang tiba-tiba tidak berfungsi, ide pembuatan artikel berasal dari keluhan salah satu pengguna Windows 10 yang menghubungi admin Via WA, yang mengalami masalah pada taskbar windows yang tidak berfungsi setelah menginstall / Update OneDrive.

Jika di lihat hal terakhir yang di lakukan, kemungkinan penyebabnya adalah Update OneDrive, tapi hal itu belum bisa dipastikan, terlepas dari apa pun penyebabnya berikut hal-hal yang bisa anda lakukan untuk memperbaikinya :

 A. Restart PC
Hal pertama dan mudah untuk di lakukan adalah Restart PC, tertutama jika sudah menginstall / Update system, hal ini bertujuan untuk mengaplikasikan perubahan ke system komputer.
Untuk cara restart PC yang bisa anda gunakan selain melalui Start Menu adalah :

1. Fitur RUN
Tekan tombol windows + R, lalu tuliskan script di bawah ini dan tekan enter lalu tunggu beberapa detik dan Komputer pun akan merestart.
shutdown -r
2. CRTL + ALT + Delete
cara lainya yaitu dengan cara menekan 3 tombol konbinasi CTRL + ALT + Delete, maka secara otomatis tampilan dari Windows akan menjadi biru, di tampilan tersebut lihatlah kesebelah ujung kanan bawah monitor, anda akan melihat 3 Icon yang salah satu diantaranya icon power, klik icon tersebut lalu pilih Restart.

B. Uninstall Program
jika masalahnya muncul setelah anda menginstall sebuah program, cobalah untuk uninstall program tersebut, caranya yaitu :
1. Membuka Halaman Control Panel, 
Tekan tombol Windows + R, lalu tuliskan control panel dan tekan enter

2. Menampilkan halaman Uninstall a Program
Di halaman control panel, tuliskanlah "uninstall" di kolom search sebelah pojok kanan atas halaman, 
di hasil pencarian klik Uninstall a program, 

3. Uninstall Program
Cari dan klik program yang akan di uninstall, lalu pilih Uninstall, dan ikuti langkah-langkah berikutnya sesuai petunjuk.

C. Restart Windows Explorer
1. Menampilkan Task Manager
Cara kedua yaitu dengan merestart windows Explorer, caranya klik kanan taskbar lalu pilih Task Manager atau tekan tombol CRTL + ALT + Delete dan pilih Task Manager.

2. Restart WE
Untuk restart WE di halaman Task Manager klik tab Processes lalu cari dan klik Windows Explorer, setelah itu klik navigasi Restart yang ada di pojok kanan bawah.

3. End Task WE
selain dengan cara poin 2, untuk restart WE anda juga bisa menggunakan cara klik Tab Details lalu cari dan Klik explorer.exe lalu klik navigasi End task

4. New Task
Setelah anda melakukan poin ke 3 - End Task WE, maka layar desktop akan blank, jika begitu pada tampilan Task Manager klik menu File > New Task lalu tuliskan explorer.exe, tandai juga option yang ada di bawahnya lalu tekan enter.

D. Menghapus File Applocker
1. Menjalankan CMD Sebagai Admin
Klik kanan start menu lalu pilih Command Prompt (Admin) atau bisa juga melalui task manager seperti pada poin C3, namun scriptnya di ganti yang tadinya explorer.exe menjadi cmd, jangan lupa tandai option di bawahnya.

2. Tuliskan Script
Di halaman CMD tuliskan script berikut :
ren %windir%\System32\AppLocker\Plugin*.* *.bak
jika sudah tekan enter, lalu restart komputer, lihat hasilnya & jika belum bisa cara selanjutnya

E. Menjalankan Application Identity
1. Menampilkan halaman Service
Tekan Windows + R, lalu tuliskan script services.msc

2. Aktifkan Application Identity
Di halaman service, cari dan klik kanan Application Identity lalu pilih start dan tunggu sampai proses selesai.

F. Perintah DISM
Jalankan CMD sebagai administrator, lalu tuliksan script berikut :
dism /online /cleanup-image /restorehealth
tunggulah sampai proses selesai lalu restart komputer.

G. Scan CMD
1. Jalankan CMD sebagai administrator
2. Lalu tuliskan script sfc/scannow
3. Tunggu sampai prosesnya selesai

H. Powershell
1. Tekan tombol windows + R, lalu tuliskan powershell dan tekan enter.
2. Setelah itu klik kanan salah satu icon yang ada di taskbar, dan pilih Run As Administrator.
3. Lalu tuliskan perintah  Administrator: Windows PowerShell dan  enter lagi.
4. Jika sudah tulikan kembali script berikut :
Get-AppXPackage -AllUsers | Foreach {Add-AppxPackage -DisableDevelopmentMode -Register “$($_.InstallLocation)\AppXManifest.xml”}
jika sudah tekan enter, dan tunggu sampai proses selesai.

Itulah beberapa cara yang bisa anda gunakan untuk mengatasi start menu dan icon yang ada pada taskbar win 10 tidak berfungsi, sekian dan semoga bermanfaat

7 Responses to "8 Cara Memperbaiki Start Menu / Taskbar Win 10 Tidak Berfungsi"

  1. Saya pny masalah sm laptop saya. Setiap saya memainkan game web sampai 4tab dlm 1browser tiba2 koneksi saya terputus. Mau klik wifi dikanan bwh jg bsa,sm klik bagian volume jg ga bsa.pkoknya tiap direstart trus mulai main lg jg bkal bgtu terus kejadiannya. Dan saat direstart pun proses shutdownnya lama banget ga selesai2 jd terpaksa matiin dr tombol power laptop. Tolong dibantu solusi buat masalah saya,saya pakai win 7. Trims.

    ReplyDelete
    Replies
    1. jika komputer hang ketika main game web, kemungkinan game web yang di mainkan sangat berat sehingga membuat komputer overload / ga kuat untuk memainkan game. Coba mainkan game web tersebut di komputer dengan spesifikasi yang lebih tinggi.
      atau browser yang di pake apa ?, apakah firefox ?, jika ya coba ganti menggunakan google crome, karena pengalaman saya kalo pake firefox, komputer sering hang.

      Terimakasih

      Delete
  2. Masalah ane action centre nya gak bisa kebuka...nyoba cara 1 ampe 7 kagak bisa...akhirnya bisa pk cara terakhir...mantap nih...bermanfaat bgt artikelnya๐Ÿ˜

    ReplyDelete
  3. Thanks...infonya...sangat membantu...

    ReplyDelete
  4. Big thanks ๐Ÿ™๐Ÿ™๐Ÿ™ Laptop kembali normal :")

    ReplyDelete
  5. Wah... Makasih banyak gan
    Bermanfaat banget

    ReplyDelete
  6. Wah maksih banget bermanfaaat makasih ya alhamdulilah laptop saya balik normal lagi makasihhh

    ReplyDelete